Pages

Thursday, September 19, 2013

Cake Bayam Keju

Kadang-kadang mengakali anak supaya mau makan sayur adalah dengan mencampurkannya pada adonan cake. Kali ini, saya mencoba mencampurkan sayur bayam. Nah, untuk menghilangkan langu bayam, ada cream cheese. Alhamdulillah, si kecil suka sekali kue ini. Bahkan ketika dibuat bekal ke sekolah, si kecil minta dibekalkan agak banyak, hihi. Saya mengatakan kue ini adalah Popeye Cake kepada si kecil. She is so happy karena yang dia tahu tokoh popeye ini kuat sekali. Hehe...

Ohya, ini gluten free karena menggunakan tepung beras juga tanpa emulsifier, baking soda, dan baking powder. Terima kasih kepada Ummu Fatima yang sudah berbagi resep ini. Tetapi saya menggunakan sedikit cara yang agak berbeda dengan Ummu Fatima yaitu sayur bayam, minyak sayur, dan cream cheese, saya blender menggunakan food processor menjadi satu sehingga masih bertekstur bayamnya (kasar, tidak halus), itu karena saya malas menunggu cream cheese sampai suhu ruangan (baru keluar dari lemari es), ya sudah diblender jadi satu saja, hehe. Maka warna hijau dari bayamnya kurang kelihatan.

Alhamdulillah rasanya enak meski agak kering. Tapi mostly enakkk, si kecil aja suka banget :-)
Bahan-bahan :
3 butir telur
125 gr tepung beras
25 gr tepung maizena
100 gr gula pasir
100 ml minyak sayur
150 gr daun bayam, yang sudah dipotong2, dan dicuci bersih (tanpa tangkainya)
60 gr creamcheese (bisa pakai keju cheddar parut)

Cara membuat:
1.       Panaskan oven.
2.       Blender daun bayam, minyak sayur, dan cream cheese hingga halus / lembut. Atau bisa pakai food processor kalau mau ada teksturnya.
3.       Campur tepung beras dan tepung maizena, ayak.
4.       Kocok telur dan gula pasir dengan kecepatan tinggi hingga adonan mengembang dan memucat (sekitar  10-15 menit).
5.       Turunkan kecepatan menjadi kecepatan paling rendah. Masukkan campuran tepung, kocok perlahan (nomer 1), setelah rata, matikan mixer.
6.       Masukkan campuran bayam, minyak, dan cream cheese, aduk kembali hingga merata( jangan terlalu lama mengaduk)

7.       Tuang adonan kedalam loyang persegi 20x20cm yang telah diolesi minyak/margarine dan dialasi kertas roti.  Panggang hingga matang.
------------------------------------------------------------------

Tuesday, September 17, 2013

Malik Birthday Cake 1 (Gluten Free)

Ini request dari Bunda Nurul yang minta cake-nya gluten free karena si kecil alergi tepung terigu. Wah ini baru pertama kali yang pesen gluten-free birthday cake. Oke, saya menggunakan base cake chocolate sponge cake dengan tepung mocaf tanpa emulsifier, baking soda, atau baking powder. Hasilnya ternyata bagus juga lho, tapi ngocok telurnya harus lama dan harus segera dipanggang ketika adonan sudah siap, gak bisa nunggu lama di suhu ruangan.

Alhamdulillah, kata beliau, si kecil suka sekali. Terima kasih atas pesanan ya Bunda Nurul :-)

---------------------------------------------------------------------------------------

Sunday, September 15, 2013

Tahu Berontak

Hari ini males banget masak karena sedang bersih-bersih rumah, pengennya ngemil-ngemil aja, hehe. Karena kami sekeluarga suka gorengan, saya berniat untuk membuat tahu berontak. Menurut saya, tahu berontak ini cemilan yang cukup menyehatkan karena di dalamnya berisi sayur mayur, meski harus digoreng (ffiuhh ini yg bikin kurang sehat).

Beberapa tempat menyebut tahu berontak ini tahu isi/gehu, tapi sebenarnya sama saja, cuma penamaannya yang berbeda. Ohya, kadang saya membuat tahu berontak ini untuk mensiasati si kecil yang sulit makan sayur. Alhamdulillah dia suka tahu berontak. Tapi saya kok kurang paham ya kenapa anak-anak jaman sekarang banyak yang sulit makan sayur. Padahal dulu waktu saya kecil makan sayur udah kaya' kambing, hahaha.
Buat yang tertarik membuatnya, silahkan dicoba lho. Ini saja bikin 10 potong tahu, cepet banget habisnya, apalagi kalau masih hangat ^_^

Tahu Berontak
ala Mama Kayla

Bahan:
10 potong tahu goreng (di pasar ada jualnya yg sudah digoreng)
Tauge
Wortel, iris sebesar korek api
Daun bawang, iris tipis

Bumbu halus:
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt merica
garam & gula secukupnya

Bahan pencelup:
7 sdm tepung terigu
7 sdm tepung beras
1 siung bawang putih, haluskan
Garam secukupnya
Air dingin secukupnya, untuk membuat adonan pencelup agak kental (dikira-kira sendiri)

Cara Membuat:
1. Belah satu sisi tahu, keluarkan isinya.
2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan irisan wortel, tauge, dan isi tahu yang telah dikeluarkan. Tumis hingga masak.
3. Masukkan tumisan ke dalam tahu.
4. Celupkan tahu ke dalam bahan pencelup.
5. Goreng hingga matang, agak coklat keemasan.
6. Sajikan dengan cabe rawit :-)
----------------------------------------------

Wednesday, September 4, 2013

Sweet Purple Potato Chiffon Cake

Sebenarnya ini sudah lama dibuat, yaitu ketika minggu kedua bulan Ramadhan, tapi kok ya kelewatan untuk posting. Di rumah pas banget ada ubi ungu dan saya masih penasaran dengan chiffon cake yang sudah beberapa kali bikin selalu gagal, hahaha. Gak tahu karena tehniknya masih salah atau karena buru-buru jadi gak konsen untuk membuatnya (tutup muka, malu, hihi)

Kali ini mencoba menggunakan resepnya happy home baker. Rasanya enak, tidak terlalu manis dan teksturnya lembut. Maaf belum sempat nulis ulang resepnya. Jika tertarik dengan resepnya, langsung aja klik ke blog happy home baking


Happy baking :-)

Brownies Silverqueen (Gluten Free)

Pernah suatu hari ke Mall makan crepes yang didalamnya berisi coklat Silverqueen, rasanya enak banget. Ternyata coklat ini gak cuma bisa dimakan begitu saja ya, bisa juga sebagai isian. Boleh juga :-) (bukan promo lho) ;-p

Hari Minggu lalu, si kecil minta dibikinkan brownies. Karena malas, baru tadi malam sempat bikin brownies dan untuk bekal si kecil sekolah. Gara-gara terngiang-ngiang enaknya crepes Silverqueen, saya tiba-tiba penasaran mau bikin brownies pakai coklat Silverqueen dan kebetulan banget gak maksud mencari ternyata di internet ada juga yang sudah buat brownies pakai coklat Silverqueen. Pas timingnya, hihi. Terima kasih mbak Irma atas sharingnya.

Seperti biasa, saya modif menyesuaikan bahan yang ada di rumah, buatnya gak banyak, dan takaran gula dikurangi. Buatnya gampang pula, tinggal aduk-aduk tanpa mixer. Rasanya, tentu saja enak, namanya juga brownies ^_^ . Apalagi makannya setelah keluar dari lemari es :-)

Brownies Silverqueen
Ala Mama Kayla

Bahan:
70 gram tepung pisang
10 gram tepung maizena
20 gram cokelat bubuk
50 gram unsalted butter
50 ml minyak sayur
75 gram gula pasir
3 butir telur, kocok lepas
2 batang cokelat silverqueen ukuran 68 gram, cincang kasar.
½ sdt vanilla essen

Cara membuat:
1.       Campur dan ayak tepung pisang, maizena, dan cokelat bubuk. Sisihkan.
2.       Panaskan butter hingga mencair dan masukkan 1 batang cokelat silverqueen yang sudah dicincang. Aduk rata hingga cokelat mencair. Matikan api.
3.       Masukkan minyak. Aduk rata.
4.       Masukkan gula pasir, telur, dan vanilla. Aduk rata.
5.       Masukkan campuran tepung pisang, maizena, dan cokelat bubuk. Aduk rata.
6.       Masukkan adonan ke dalam Loyang 22x10x4 cm yang telah diolesi mentega dan dialasi kertas roti.

7.       Panggang sekitar 30 menit dengan suhu 150 C, atau panggang hingga matang.

Selamat mencoba! :-)